Kekurang nutrisi atau gizi bagi ibu hamil sangat berbahaya. Bahkan, akibat tersebut sangat fatal bagi ibu hamil dan juga janin yang ada di dalam kandungannya. Akibat dari kekurangan nutrisi adalah sebagai berikut ini :
Malnutrisi
Malnutrisi adalah penyakit kekurangan gizi yang bisa terjadi pada janin dan juga ibu hamil. Akibatnya adalah ibu hamil dan janin bisa sangat rentan terkena berbagai penyakit. Organ janin pun tidak bisa berfungsi secara sempurna akibat malnutrisi.
Janin Dengan Berat Badan Rendah
Karena kurang dalam mengkonsumsi nutrisi, ibu hamil akan melahirkan bayi dengan berat badan rendah. Bayi jika berat badannya rendah akibatnya adalah janin harus berada di inkubator untuk meningkatkan berat badannya.
Anak Memiliki IQ Yang Rendah
Karena kekurangan nutrisi selama kehamilan, janin yang akan dilahirkan oleh ibu hamil akan memiliki IQ yang rendah. Hal itu dikarenakan nutrisi yang bermanfaat untuk perkembangan saraf pusat dan kecerdasan otak janin tidak terpenuhi.
Down Sindrome
Kekurangan nutrisi bisa menyebabkan anak dilahirkan dengan keterbelakangan mental.
Anak Tumbuh Dengan Lambat
Karena selama kehamilan nutrisi tidak terjaga, janin selama ada di dalam kandungan dan setelah dilahirkan akan tumbuh dengan melambat. Selain itu bayi juga akan memiliki penglihatan buruk, kesulitan dalam belajar serta memiliki anemia.
Ibu Hamil Akan Kekurangan Energi
Jika ibu hamil kurang dalam mencukupi asupan nutrisi akibatnya adalah ibu hamil akan merasa lemas dan tidak berenergi.
Anemia Dan Tranfusi Darah
Jika kekurangan nutrisi berupa zat besi dan beberapa nutrisi yang bermanfaat dalam pembentukan sel darah merah. Bisa mengakibatkan ibu dan janin yang dikandung mengalami anemia. Akibatnya adalah setelah persalinan ibu hamil harus melakukan transfusi darah untuk memperbaiki sel darah merah yang keluar saat masa persalinan. Janin yang dikandung pun juga akan anemia.
Itulah beberapa akibat dari kekurangan nutrisi, untuk menghindari itu semua sebaiknya mulai dari sekarang ibu hamil mulai memperhatikan kebutuhan gizi nutrisi ibu hamil.